Berikut ini adalah beberapa rekomendasi channel YouTube yang bagus untuk belajar web programming seperti PHP atau Javascript. Sejak menonton video dari channel ini ada banyak hal yang saya pelajari, mulai dari Bootstrap, PHP, JavaScript. Dari video mereka ini ada beberapa hal yang langsung saya praktekkan dan berhasil, salah satunya blog ini yang pakai Hugo.
3 channel itu yang saya gunakan untuk belajar, tapi sekarang lebih fokus ke web programming PHP. Channelnya pak Erico fokus membahas mobile programming, tapi karena kesulitan setting emulator akhirnya saya menyerah. Rasanya sih lebih cocok ke web programming.
Kalau soal cara penyampaian materi, channel WPU milik pak Sandhika Galih paling mudah dipahami oleh orang awam seperti saya. Cuma bicaranya kurang cepat menurut saya, tapi bisa diakali dengan setting kecepatan 1.6x di VLC. Hasil belajar dari channel WPU ini saya berhasil membuat micro blog dan mendesain website menggunakan Bootstrap 5.
Kalau channel Sekolah Koding awalnya saya mau download materi PHP tapi lihat ada video tentang Hugo, awalnya cuma penasaran eh jadi suka sampai akhirnya praktek bikin blog pakai Hugo.
Channel Kelas Terbuka punya cara penyampaian materi yang unik dan tentu saja mudah dipahami. Mayoritas videonya membahas tentang Python. Kebetulan saya sedang belajar tentang Python dari 0, pas banget ketemu channel ini.
Saya tidak bisa langsung paham jika hanya menonton sekali atau dua kali. Koneksi internet yang saya pakai bukan unlimited jadi tidak mungkin saya membuka videonya setiap kali lupa sesuatu. Solusinya adalah download semua videonya untuk ditonton secara offline.
Ya memang sih YouTube ga menyediakan fitur download video, tapi ada website yang memberikan fasilitas download video YouTube. Salah satunya adalah https://youtubemultidownloader.net/playlists.html
.
Video belajar seperti ini biasanya ada banyak, ga mungkin kan masukin URL-nya satu per satu ke situs download. Caranya ya langsung download saja pakai link playlistnya. Contohnya playlist Dasar Pemrograman Javascript dari channel Web Programming UNPAS. Ada 44 video di playlist itu, bisa aja sih Copy Link Location manual tapi males banget.
Nah kodenya itu langsung paste saja ke Free Download Manager, nanti akan otomatis didownload semua. Kecepatan downloadnya menjadi lebih cepat kalau pakai proxy, saya pakai koneksi proxy SOCKS5 melalui VPS. Ada pengaturannya di bagian Network.
Sebelumnya kuota malam ini sering expire begitu saja tapi sejak kenal channel ini saya manfaatkan untuk mendownload video mereka.